Rabu, 21 Oktober 2015

Permasalahan Sosial



Permasalahan Sosial Dasar
Di Lingkungan Sekitar

            Sebagai makhluk sosial makhluk yang tidak bisa berdiri sendiri atau mengurus dirinya seorang. Individu dihadapkan dalam lingkungan sosial yang beraneka ragam. Beradaptasi dengan lingkungan yang ada di sekitarnya. Dalam membangun lingkungan yang kondusif, aman, tentram sesuai dengan norma yang ada, butuh sinkronisasi dari tiap individu lainnya.
            Lingkungan di sekitar penulis sudah mulai “hidup” kembali setelah pergantian kepemimpinan ketua RW, dalam masa bakti kepemimpinan yang baru pemuda sudah mulai aktif kembali setelah vakum beberapa tahun kebelakang. Kaum dewasa juga mulai aktif kembali dalam membangun keamanan di Lingkungan sekitar. Namun tak lepas dari permasalahan yang ada yang sering dihadapi dalam Lingkungan itu sendiri. Lingkungan kami gang kecil yang padat penduduknya.
Masalah umum yang ada di tiap linkungan lainnya, yaitu Pencurian. Ya, Lingkungan kami kerap “kecolongan” dalam masalah yang satu ini. Sudah beberapa kali kejadian ini terulang-ulang kembali padahal Ronda malam mulai digalakkan kembali. Ronda malam mulai berjalan mulai dari pukul 00.00 WIB sampai 05.00 WIB. Pada jam-jam mulai terbit fajar atau lebih tepatnya sekitar pukul 03.00 WIB sampai terbit fajar. Biasanya para pencuri ini mulai melancarkan aksinya. Tak main-main pernah kejadian saat Bulan Ramadhan pencuri kepergok dan melarikan diri dengan menembakkan senjata api. Barang yang dicuri seperti Sepeda motor.

Solusi yang dapat mengurangi bahkan miniadakan aksi ini adalah Lebih mengintensifkan jam Ronda Malam sampai 05.00 WIB. Tak kala penulis mengamati mendekati pukul 05.00 WIB Ronda sudah mulai lengah. Mulai mendata Kendaraaan bermotor bagi warga yang mempunyai sepeda bermotor, Melakukan wajib lapor 1x24 jam bagi orang asing (bukan warga lingkingan) yang masuk ke Lingkungan pada malam hari.